Cara menghapus akun facebook permanen

Hai reader bukugue.com! Apa sih alasannya kalian ingin menghapus akun facebook? Banyak ya . Salah satunya mungkin karena sudah memiliki akun yang baru yang lebih nyaman dan sudah bergabung dengan kawan-kawan yang baru, misalnya yang baru masuk SMA.

Punya akun facebook lebih dari satu biasanya menimbulkan tanda tanya dari kawan-kawan yang meragukan tentang akun kamu, apakah masih kamu gunakan atau sudah beralih ke akun yang baru.

Nah, akibatnya jika ada yang ingin mengirim pesan atau memasukkan kesebuah grup yang penting kebingungan jadinya!! Jika hal ini terjadi kamu yang rugi kan!

Untuk itu, kamu harus memilih untuk menghapus akun yang tidak lagi difungsikan tersebut!

Kawan-kawan di sini tidak hanya dibahas cara menghapus facebook punya kamu sendiri, tapi juga cara menghapus akun orang lain yang kamu tidak tahu paswordnya atau emailnya. Lah kok bisa? Bisa kok, dibawah nanti akan dijelasin lebih detail.

Selain itu di sini juga akan dibahas cara menghapus akun facebook orang yang sudah meninggal atau orang yang tidak mampu secara medis.

Yuk ikuti tutorial ini hingga selesai!

Cara menghapus akun facebook sendiri secara permanen

Menghapus facebook secara permanen berarti kamu tidak dapat lagi mengaktifkan akun kamu setelah waktu yang ditentukan oleh facebook yaitu setelah 30 hari sejak akun dihapus. Akun kamu dan semua informasi yang pernah diupload ke facebook misalnya foto-foto dan postingan akan terhapus secara permanen.

Ini berbeda dengan menonaktifkan akun facebook sementara, kalau nonaktifkan sementara, data kamu hanya akan disembunyikan, dan akan kembali lagi saat kamu login.

Untuk itu sebelum menghapus akun facebook kamu secara permanen sebaiknya, unduh salinan/backup data (foto,video,dll) terlebih dahulu.

Jika sudah, yuk ikuti tutorial menghapus facebook secara permanen!!

  1. Dari beranda, klik di simbol titik tiga

2. Geser kursor hingga pada menu bantuan dan pengaturan kemudian klik di menu pengaturan, seperti di gambar!!

3. Langsung klik menu kepemilikan dan kontrol akun.

4. Untuk menghapus akun secara permanen pilih di menu penonaktifan dan penghapusan.

5. Geser kursor dan tandai di pilihan hapus akun dan selanjutnya klik di perintah lanjutkan penghapusan akun.

6. Di sini kamu akan diarahkan pada laman penghapusan facebook. Bagi kamu yang lupa mengunduh informasi akun segera lakukan di sini dan jika sudah siap, segera klik hapus akun.

Cara singkat [buat yang males]

Untuk kalian yang ingin menghapus akun kalian secara singkat, cukup satu langkah saja seperti ini!

Caranya klik di sini  dan selanjutnya kamu akan diarahkan pada halaman seperti di gambar!!

Cara menghapus akun facebook orang lain [tanpa perlu pasword dan email akun]

Kawan-kawan tanpa paswot dan alamat email kamu masih bisa menghapus akun yang kamu inginkan. Jika ada akun yang mengganggu kamu, karena mengirimi hal-hal yang tidak sopan cara ini bisa membantu kamu.

Caranya lapor akun tersebut, agar facebook meninjau akun yang kamu maksud, jika memang akun tersebut membuat postingan yang melanggar standar komunitas maka facebook tidak segan-segan untuk menghapusnya.

Semakin banyak yang melapor maka semakin cepat juga facebook meresponnya. Untuk itu ajak teman-tamen kalian untuk melaporkan akun yang mengganggu.

Dan cara ini bukan hanya untuk menghapus akun yang mengganggu (spamming) loh ya, cara ini juga bisa dipakai untuk hapus akun yang di hack orang sehingga pemilik akun tidak bisa akses akunnya. Kasian aja sih kalau akun kamu atau temen kamu di jadikan tempat promosi video p*rno oleh orang [hacker] yang tidak bermoral tsbt.

Jadi disini yang terpenting adalah crowd/banyak orang. Asalkan banyak banget yang lapor, pasti akan segera di proses [dilenyapkan] oleh facebook.

Berikut ini cara menghapus akun facebook orang lain tsbt.

  1. Login akun facebook kamu di beranda klik simbol pencarian, seperti di gambar!! caranya sama ya! di aplikasi facebook atau di www. Facebook.com

2. Tulis nama akun yang ingin kamu laporkan, kemudian klik di simbol cari. Jika sudah menemukan akun tersebut langsung klik dua kali

3. Di sini sudah diarahkan ke laman profil akun yang ingin di laporkan. Klik di titik tiga, didepan nama akun dan akan keluar menu berikut! Langsung saja klik di menu beri masukan atau laporkan profil ini.

4. Beri masukan salah satu dari pilihan di laman tersebut dengan mengkliknya, kemudian klik perintah kirim

Pilih alasan yang paling kuat. Misalnya akun tersebut adalah akun palsu. Ya laporkan dengan akun palsu. Atau mungkin akun tersebut mengirimkan yang aneh-aneh, ya pilih yang itu.

5. Selanjutnya kamu harus melaporkan akun tersebut dengan mengklik di laporkan profil

6. Jika kamu memang yakin akun tersebut melanggar standar komunitas facebook, maka tandai di pernyataan berikut! Dan klik kirim laporan.

7. Konfirmasi laporan kamu, jika ingin membatalkan bisa dengan mengklik urungkan. Tetapi jika kamu yakin untuk melaporkannya segera klik selesai.

Cara menghapus akun facebook yang orangnya sudah meninggal dunia

Kawan-kawan jika kalian punya sodara atau keluarga yang sudah meninggal dunia, kamu bisa menghapus akun orang tersebut dengan mengirimkan permintaan pada facebook.

Tetapi sebelum membuat permintaan kamu harus memenuhi persyaratan yang ditentukan yaitu kamu menyediakan dokumen yang membuktikan bahwa kamu adalah keluarga atau wali dari pemilik akun tersebut.

Untuk mempercepat prosesnya kamu juga harus menyediakan akta kematian pemilik akun, namun jika tidak memiliki akta kematian tersebut, maka kamu harus menyediakan bukti wewenang dan bukti pemilik akun sudah meninggal dunia.

Berikut dokumen yang diterima sebagai bukti wewenang:

  1. Surat kuasa
  2. Akta kelahiran
  3. Keinginan terakhir dan wasiat
  4. Surat wasiat

Dokumen yang membuktikan pemilik akun meninggal dunia, berupa berita dukacita atau lembar dukacita

Oke, jika semua sudah siap kamu sudah bisa mengirimkan permintaan khusus menghapus akun facebook. Caranya klik disini dan kamu akan diarahkan pada halaman di gambar ini!

Kemudian isi formulir tersebut, diantaranya :

  1. Nama lengkap kamu
  2. Alamat email kamu
  3. Nama lengkap pemilik akun yang ingin kamu hapus
  4. Alamat facebook orang tersebut
  5. Alamat email akun

Jika kamu sudah mengisi kolom tersebut, selanjutnya di pertanyaan apa yang bisa kami bantu? Tandai di hapus akun ini karena pemiliknya sudah meninggal. Selanjutnya klik di perintah kirim.

Kawan-kawan itulah cara menghapus akun facebook, baik akun sendiri atau milik orang lain. Semoga artikel ini bermanfaat untuk kalian semua! Selamat mencoba semoga berhasil!

Salam dari penulis.

Detail Lainnya

Terbit:

Terakhir diperbarui:

Kategori:

Tulisan Lain Yang Mungkin Kamu Suka

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *