Telegram dilengkapi dengan berbagai fitur-fitur keren yang terkadang tidak kalian temui di aplikasi media social lain.
Salah satu fitur tsbt adalah fitur polling.
Fitur polling ini biasanya banyak digunakan oleh admin group-group telegram untuk mengumpulkan dan jajak pendapat anggota grup. Ataupun mungkin sekedar mencari suara terbanyak dari suatu diskusi.
Fitur polling ini bisa kalian nikmati di aplikasi telegram versi 2.0 keatas. Bagi kalian para pengguna telegram yang lama, mungkin hanya akan menikmati satu mode polling saja untuk atau bahkan tidak ada menu polling di telegram kalian. Jadi bagi kalian yang ingin menggunakan fitur polling silahkan update aplikasi telegram kalian di playstore.
Fitur ini memiliki tiga mode yang memiliki fungsi berbeda satu sama lainnya. Meskipun berbeda tetapi masih dalam satu kategori yang sama yaitu polling. Dari setiap mode memiliki fungsi yang sangat cocok di gunakan sesuai pada kondisi-kondisi tertentu.
Untuk ketiga mode polling-nya yaitu, mode polling biasa, mode kuis, dan mode dan mode pilihan. Untuk setiap jawaban dari pertanyaan polling kalian biasanya di batasi hingga 10 jawaban jadi kalian bisa membuat 10 jawaban dari satu pertanyaan.
Untuk penjelasan dan cara membuat polling dari ketiga mode tersebut kalian bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini.
Membuat Polling mode biasa
Mode polling ini hanya di gunakan untuk mengumpulkan/mengelompokan para member group telegram kalian pada jawaban atas polling yang kalian berikan. Untuk cara nya sebagai berikut.
1. Buka aplikasi telegram yang ada di smartphone kalian masing-masing.
2. Setelah kalian berada di halaman beranda telegram kalian. Silahkan kalian masuk ke group telegram milik kalian.
3. Setelah kalian berada di halaman group telegram. Tap ikon clip kertas untuk memunculkan menu attachment. Selanjutnya pilih “Poll” untuk membuat polling.
4. Kalian akan dibawa kehalaman pembuatan polling seperti dibawah. Setelah itu kalian tuliskan pertanyaan polling kalian dikolom yang tersedia. Jika sudah, kalian tambahkan juga pilihan jawabannya. Kalian bisa membuat hingga 10 pilihan jawaban.
5. Jika sudah selesai semua, tap tombol “BUAT” dipojok kanan atas.
6. Dan selesai. Berikut hasilnya.
contoh polingan yang di buat contoh polingan yang sudah di isi
Di mode ini anggota telegram lainnya hanya bisa memilih satu dari sekian banyak pilihan jawaban. Jadi ini bisa dipakai untuk polling seperti contohnya “Siapa yang akan menang dalam pertandingan malam ini?” atau mungkin “Apa warna favorit kalian?”. Polling seperti ini bisa dua pilihan jawaban, bisa banyak pilihan jawaban. Tapi peserta hanya bisa memilih satu jawaban saja.
Mungkin sampai disini kalian bingung. Umumnya kan polling memang seperti diatas. Kenapa disini harus dijelasin lagi, itu karena ada dua mode lain, yang fungsinya mirip tapi cara kerjanya sedikit berbeda.
Membuat Polling mode Kuis
Untuk mode kuis hampir sama seperti polling sebelumnya, namun di mode ini kalian di haruskan untuk menentukan jawaban (yang benar) atas pertanyaan yang kalian ajukan.
Jadi konsep pertanyaannya misalnya “Siapakah pendiri facebook?”, pilihan jawabannya adalah mark zuckerberg, monalisa, leonardo d caprio. Dan kita harus menandai mana pilihan jawaban yang benar.
Untuk cara membuat seperti berikut.
Langkah 1-3 sama seperti di cara sebelumnya. Disini kita mulai dari langkah 4.
4. Setelah kalian berada dihalaman pembuatan pol seperti dibawah. Isi pertanyaan dan pilihan jawabannya. Lalu aktifkan “mode kuis”.
5. Jika sudah aktif, dibagian pilihan jawaban, kalian bisa memberi centang untuk pilihan yang benar.
6. Jika sudah selesai semua, dan polling siap untuk di publish, tekan tombol “BUAT” untuk mengirimkan polling ke grup/channel kalian.
7. Selesai, berikut ini tampilan polling yang sudah jadi.
Berikut tampilan jika jawaban yang dipilih benar atau salah. Jika sudah ada yang memilih polling nya gambarnya seperti di bawah ini.
peserta menjawab benar peserta menjawab salah
Membuat Polling mode Pilihan
Yang membedakan mode ini dibanding mode lainnya adalah, di polling ini, peserta bisa memilih beberapa jawaban sekaligus. Berbeda dengan polling sebelumnya dimana peserta hanya bisa memilih satu pilihan jawaban.
Untuk caranya, simak dibawah ini.
Langkah 1-3 masih sama dengan cara pertama.
4. Tulis pertanyaan di kolom pertanyaan. Lalu silahkan tambahkan pilihan jawaban yang sesuai, usahakan jawaban lebih dari 4 agar banyak pilihannya. Setelah itu aktifkan mode “Banyak pilihan”.
aktifkan mode banyak pilihan
5. Setelah yakin semua sudah di isi dengan benar. Tap tombol “BUAT” untuk mem-publish polling tsbt.
6. Selesai. Berikut tampilan pollingnya, tidak ada bedanya dengan polling-polling sebelumnya. Hanya bedanya saat peserta memilih jawaban polling.
bisa pilih lebih dari satu
Polling sendiri akan sering kita jumpai di group-group telegram yang biasanya sudah memiliki banyak member. Biasanya admin mereka memberikan polling atas pelayanan yang mereka berikan di group tersebut.
Mode-mode di atas akan sangat berguna pada setiap kondisi yang sesuai dengan pertanyaan yang akan ajukan ke member telegram. Polling bisa dipakai untuk banyak hal, tergantung kreatifitas si pembuatnya.
Sekian pembahasan kali ini. Jika ada yang ingin ditambahkan, bisa kirimkan dikolom komentar dibawah.
Tinggalkan Balasan