#2 cara mudah menghapus grup LINE di smartphone kamu

Terbit:

Diperbarui:

Grup chat adalah salah satu tempat komunikasi dan interaksi paling meng-asyikkan. Banyak teman yang dapat kamu ajak interaksi bersama membuat grup chat semakin menghiasi beranda sosial mediamu.

Diberbagai sosial media yang kamu pakai, rasa – rasanya terkesan sepi bila tidak ada grup chat bukan? Facebook, Whatsapp, maupun Line, pasti kamu memiliki beberapa grup yang membuat sosmed kamu ramai.

Namun terkadang ramainya grup yang memenuhi pemberitahuan di HP mu lama –kelamaan membuat kamu merasa risih. Tidak merasa ikut campur atau sekedar ngobrol didalamnya, tetapi grup yang kamu miliki sangat ramai dan menggangu.

Pasti ada kalanya kamu tiba – tiba ingin keluar, atau bahkan menghapus grup yang kamu miliki supaya terbebas dari keramaian grup yang membuat kamu pusing. Nah, kalau kamu merasa ingin menghapus grup yang memenuhi beranda sosmed kamu, aku akan memberi tahu bagaimana caranya.

Tapi, disini yang aku bahas adalah cara menghapus grup untuk aplikasi LINE. Jadi, bagi kamu para pengguna Line, jika kamu ingin menghapus grup yang kamu miliki, ikuti saja langkah – langkah yang akan aku jelaskan. Disini, aku akan menjelaskan 2 cara yang berbeda dalam menghapus grup Line. Cara – caranya seperti dibawah ini.

Cara menghapus grup line dengan cara pertama

Menghapus grup Line dengan cara yang pertama ini bisa digunakan jika kamu dimasukkan kedalam suatu grup chat. Jadi bukan kamu yang membuat grup chatnya. Kamu hanya dimasukkan kedalam grup tersebut.Cara menghapus grupnya mudah saja. Ikuti cara dibawah ini.

1.Buka akun Line kamu, dan masuklah ke tab teman yang ada ikon bergambar orang, atau seperti pada gambar yang aku lingkari.

Tampilan daftar grup yang ada di akun line
Tampilan daftar grup yang ada di akun line

Nah, disitu kamu bisa liat ada beberapa grup chat yang kamu miliki. Contoh yang aku gunakan memiliki 4 grup chat.

2.Kalau kamu mau menghapus atau menghilangkan grup chat yang ada, kamu tinggal sentuh lama nama grup yang ingin kamu hapus, maka akan muncul tampilan berikut. Kamu hanya tinggal pilih “Tinggalkan”.

Tampilan saat ingin meninggalkan grup Line
Tampilan saat ingin meninggalkan grup Line

Sekedar info, disini aku ambil contoh yang ingin aku hapus adalah grup “Akuntansi c’16”.

3.Maka akan muncul tampilan seperti pada gambar. Pilih “Ya” untuk meninggalkan sekaligus menghapus grup yang kamu miliki.

Tampilan konfirmasi saat benar - benar ingin menghapus grup Line
Tampilan konfirmasi saat benar – benar ingin menghapus grup

4.Tunggu hingga proses penghapusan selesai.

Tampilan saat proses penghapusan grup di Line
Tampilan saat proses penghapusan grup

5.Jika penghapusan telah selesai, maka secara otomatis grup yang kamu ikuti telah terhapus. Karena aku menghapus grup “Akuntansi c’16”, maka grup tersebut sudah tidak ada lagi, alias sudah terhapus. Sehingga hanya menyisakan 3 grup saja.

Tampilan saat grup berhasil di hapus di Line
Tampilan saat grup berhasil dihapus

Cara menghapus grup line (yang kamu buat sendiri)

Cara menghapus grup line dengan cara kedua ini bisa kamu gunakan bila kamu yang membuat grup tersebut. Perlu kamu ketahui, Line akan menghapus suatu grup dengan sendirinya bila semua anggota didalam grup tersebut sudah tidak ada.

Jadi, intinya kalau mau menghapus grup yang kamu buat, kamu harus mengeluarkan atau menghapus anggota – anggota grup Line tersebut sampai habis. Bagaimana caranya? Aku jelaskan dibawah ini.

1. Kamu harus membuka aplikasi Line nya terlebih dahulu. Lalu pastikan kamu berada di tab teman yang tedapat ikon bergambar orang.

Tampilan daftar grup yang ingin dihapus di Line
Tampilan daftar grup yang ingin dihapus

Karena sebelumnya aku sudah menghapus grup “Akuntansi c’16”, sekarang grup yang aku miliki tinggal 3. Dan aku akan menghapus grup yang aku buat sendiri, yaitu “Jejak Pejuang Hidup”, atau seperti pada gambar yang aku lingkari.

2.Lalu selanjutnya kamu pilih grup yang akan kamu hapus, maka nantinya akan muncul tampilan seperti pada gambar.

Tampilan saat ingin mengetahui daftar anggota grup di Line
Tampilan saat ingin mengetahui daftar anggota grup

Disini akan terlihat berapa jumlah anggota grup yang ada dialamnya. Karena yang aku contohkan adalah grup yang baru aku buat, dan aku baru mengundang teman – temanku untuk masuk ke grup dan belum diterima undangannya, jadi hanya menampilkan 1 anggota grup saja, yaitu aku sendiri.

Tapi itu tidak jadi masalah. Kamu langsung saja pilih jumlah anggota yang ada di grup kamu, atau seperti pada gambar yang sudah aku lingkari.

3.Maka akan muncul tampilan seperti berikut.

Tampilan saat ingin menghapus daftar anggota grup di Line
Tampilan saat ingin menghapus daftar anggota grup

Kamu langsung saja pilih “Edit” disebelah kanan atas foto profil kamu, untuk melihat daftar anggota grup yang ada. Atau seperti pada gambar yang sudah aku lingkari diatas.

4.Maka akan muncul tampilan seperti pada gambar. Disini, kamu bisa melihat daftar anggota –anggota grup yang bergabung. Sekarang, kamu harus menghapus anggota – anggota yang bergabung tersebut sampai habis .

Tampilan saat menghapus anggota grup di Line
Tampilan saat menghapus anggota grup

Untuk menghapus anggota – anggota tersebut sangat mudah. Kamu tinggal pilih “Hapus”, maka anggota akan terhapus dari grup. Kamu harus menghapusnya sampai tak tersisa 1 pun anggota di grup yang ingin kamu hapus.

Selain dengan cara menghapus satu persatu anggota, kamu juga bisa meminta teman – teman kamu yang bergabung ke grup untuk leave sendiri – sendiri, sehingga tidak merepotkan kamu yang harus menghapus satu persatu.

5.Nah, jika grup kamu sudah kosong atau sudah tidak ada anggota sama sekali kecuali kamu sendiri, sekarang kamu bisa kembali ke tampilan grup kamu yang ingin dihapus, lalu pilih “pengaturan” yang ber-ikon gerigi disebelah tab “anggota”. Untuk lebih jelasnya, lihat pada gambar yang aku lingkari.

Proses penghapusan grup di Line
Proses penghapusan grup melalui pengaturan

 

6.Maka akan muncul tampilan seperti pada gambar.

Tampilan pengaturan untuk menghapus grup Line
Tampilan ‘pengaturan ‘untuk menghapus grup

Kamu bisa lihat di baris paling bawah dan pilih “Tinggalkan Grup ini”, untuk meninggalkan grup yang sudah kosong tadi.

7.Maka akan muncul konfirmasi seperti berikut.

Konfirmasi penghapusan grup di Line
Konfirmasi penghapusan grup Line

Kamu pilih “Ya”, untuk meng-konfrmasi bahwa kamu benar – benar ingin meninggalkan sekaligus menghapus grup tersebut.

8.Selesai. Kamu sudah meninggalkan grup sekaligus menghapusnya. Kini grup yang aku miliki tinggal 2, setelah sebelumnya aku menghapus grup “Jejak Pejuang Hidup”.

Proses penghapusan grup Line telah selesai
Tampilan saat proses penghapusan grup telah selesai

Kalau kamu ingin menghapus grup lebih dari satu, bisa mengulangi cara – cara yang sudah aku jelaskan diatas. Tinggal kamu memilih saja, ingin menggunakan cara pertama, atau cara kedua.

Kesimpulan

Jadi, kalau kamu dimasukkan kedalam suatu grup dan ingin keluar dari grup tersebut, kamu tinggal leave saja. Dengan begitu, berarti kamu sudah keluar dan tidak akan mendapatkan pemberitahuan dari grup lagi, meskipun grup tersebut masih aktif digunakan.

Tetapi, kalau kamu membuat suatu grup dan ingin menghapusnya, pastikan grup tersebut sudah benar – benar kosong, lalu setelah itu kamu bisa leave. Maka otomatis grup yang kamu buat akan terhapus.

Sebenarnya bisa saja kamu langsung leave tanpa menghapus atau menunggu grup yang kamu buat tersebut kosong, tetapi kalau kamu langsung leave tanpa mengosongkan grup, maka grup tersebut masih akan tetap ada meskipun kamu sudah tidak menerima pemberitahuan grup dan grup tersebut tidak ada di daftar grup akun line kamu.

Kategori:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *