Berbeda dengan tulisan sebelumnya yang menambahkan nomor WhatsApp ke Facebook, disini kita akan menambahkan link WA.me untuk dijadikan link yang bisa di klik di profil Facebook.
Buat yang belum tau, link WA.me bisa digunakan disemua tempat ya, di chat, di profil, dikomentar, dll dan bisa digunakan disemua sosmed tanpa terkecuali.
Buat yang belum tau terkait link wa.me, bisa buat disini, “Pembuat link WA me versi bukugue.com“. Jadi silahkan siapkan dulu link wa.me yang ingin kamu gunakan.
Sebagai contoh, kita akan ambil nomor fiktif 0857-0102-0304. Dan didapatlah link wa.me-nya seperti dibawah.
- Tanpa teks :
https://wa.me/6285701020304
- Dengan teks “apakah stok barang masih ready?” :
https://wa.me/
?6285701020304
/?text=apakah%20stok%20barang%20masih%20ready%20
Kita akan gunakan yang tanpa teks dicontoh ini supaya singkat.
Langsung saja, berikut langkah-langkah menambahkan link wa.me tsbt ke profil Facebook.
- Masuk ke halaman profil Facebook kamu.
- Tap “Edit Profil”
- Gulir kebawah dan tap tombol “Tambahkan” di sebelah menu “Tautan”.
- Dihalaman Edit Tautan, tap tombol “Tambahkan situs web”.
- Tap kolom “Alamat situs web”
- Isikan link WA.me yang kamu buat sebelumnya.
- Jika sudah jangan lupa cek bagian privasi dan ubah ke “Teman” atau “Publik” supaya hasilnya bisa dilihat temanmu.
- Jika dirasa tidak ada yang ingin diubah lagi, silahkan tap “Simpan”.
- Selesai. Kamu tinggal cek profil kamu untuk melihatnya.
Mungkin hanya itu saja yang bisa dibahas ditulisan kali ini. Jika ada yang ingin ditanyakan, jangan sungkan untuk mengirimkan pertanyaan dikolom komentar dibawah.
Tinggalkan Balasan