Mode gelap atau dark mode adalah fitur sederhana yang jika diaktifkan akan langsung mengubah tampilan antarmuka aplikasi menjadi didominasi oleh warna hitam atau warna gelap lainnya.
Popularitas fitur mode gelap sendiri meningkat dengan pesat di tahun 2019 lalu. Saat ini, fitur mode gelap pun bisa kita temukan di banyak aplikasi.
Baca juga: Cara mengaktifkan mode gelap di aplikasi Facebook reguler, Facebook Lite, dan Facebook desktop.
Nah, untuk artikel kali ini, kita akan membahas cara mengaktifkan mode gelap di aplikasi Messenger. Caranya cukup mudah kok, cuma beberapa langkah saja. Silahkan simak pembahasanku dibawah.
Mengaktifkan Mode Gelap di aplikasi Messenger
- Buka aplikasi Messenger kamu, lalu tap “Foto profil”.
- Dihalaman profil ini, cari menu “Mode gelap”.
- Tap menu “Mode gelap” tsbt untuk mengaktifkan mode gelap di Messenger.
- Selesai. Itulah cara untuk mengaktifkan mode gelap di aplikasi Messenger. Bagaimana, sangat mudah bukan?
Untuk menonaktifkannya, kamu bisa tap menu “Mode gelap” sekali lagi, maka tampilan Messenger akan kembali seperti semula.
Bisakah mengaktifkan mode gelap di Messenger Lite?
Setelah aku testing sendiri dan cari informasi sana sini di dunia internet, aku bisa simpulkan bahwa messenger belum tersedia fitur mode gelap. Walaupun di internet, ada yang kasih trik-trik tertentu, tapi setelah di testing ternyata hanya “clickbait” dan trik-nya tidak ada yang berhasil.
Disini kita hanya bisa menunggu pihak Facebook meluncurkan fitur ini sesegera mungkin di Messenger lite.
Keuntungan menggunakan mode gelap Messenger
Ada alasan kenapa popularitas mode gelap meningkat dengan pesat hingga menjadi fitur yang hadir di banyak aplikasi, sistem operasi dan browser. Ini karena mode gelap dipercaya memiliki sejumlah keunggulan jika dibandingkan mode standar yang kita kenal sebagai Light Mode.
Pada smartphone yang menggunakan layar OLED atau AMOLED, penggunaan mode gelap dapat menghemat daya baterai.
Lalu dari segi tampilan, jika dibandingkan dengan mode standar, mode gelap ini dapat memberikan tampilan yang lebih menarik pada sejumlah aplikasi. Selain itu, tampilan teks berwarna terang di atas background berwarna gelap dapat membuat kita merasa lebih nyaman saat melakukan aktivitas membaca pada kondisi yang minim cahaya. Misalnya, ketika kamu ingin membaca sejumlah artikel sebelum tidur.
Bukan hanya itu saja, untuk urusan kesehatan, mode gelap juga dikabarkan dapat mengurangi resiko terserang rasa sakit kepala, rasa sakit di bagian leher, insomnia dan kondisi kesehatan lain akibat terlalu lama menatap layar smartphone.
Demikian untuk artikel mengenai cara mengaktifkan mode gelap di aplikasi Mesengger ini. Sampai jumpa di artikel selanjutnya.
Tinggalkan Balasan