Biasanya kita memakai aplikasi WhatsApp untuk mengirim pesan berupa teks, audio, video dan gambar saja. Tapi apa kamu tahu, kalau di WhatsApp juga memungkinkan kamu untuk bisa mengirim file APK atau aplikasi lho.
Cara mengirimnya juga sangat mudah, karena tidak berbeda jauh seperti membagikan file lewat media lainnya.
Yang jadi masalah saat ingin mengirim aplikasi adalah, kadang kita sendiri tidak menemukan file APK dari aplikasi yang kita install, jadi kebingungan bagaimana mau mengirimnya. Nah disini hal tsbt tidak akan jadi masalah.
Langsung saja, simak pembahasan berikut ini.
A. Mengirim file APK yang sudah ada di WhatsApp (via File Manager Bawaan)
Disini kita akan mengirim file APK yang sudah ada, artinya kamu tahu dimana file APK tsbt kamu simpan. Kalau kamu tidak tahu dimana file APK-nya, silahkan skip ke bagian B dibawah.
Disini kamu bisa menggunakan File Manager bawaan untuk melihat file APK-nya. Tapi sayangnya, tidak semua File Manager bawaan ini bisa mengirim file APK. Terutama kalau kamu masih memakai HP lama, sehingga belum mendukung fitur kirim APK. Jika gagal, skip juga ke bagian B.
Langsung saja, berikut langkah-langkahnya.
1. Pertama, silahkan buka File Manager di HP kamu lebih dulu.
2. Kemudian cari file APK yang ingin dibagikan ke WhatsApp.
3. Tekan file APK dan pilih opsi Berbagi.
4. Pilih cara berbagi melalui WhatsApp.
5. Nantinya akan diarahkan ke WhatsApp, silahkan pilih kontak yang ingin dikirimkan file APK.
6. Lalu tap ikon Kirim.
7. Kalau sudah gambar di bawah ini, tandanya kamu berhasil mengirim file APK.
8. Selesai.
Kelebihan memakai cara ini adalah kamu tidak perlu repot-repot memasang aplikasi tambahan. Hanya saja kekurangannya kamu harus punya file apk lebih dulu. Bukan langsung membagikan lewat aplikasi yang terpasang.
B. Mengirim aplikasi terpasang tanpa perlu tau file APK di WhatsApp (via Files by Google)
Disini kamu bisa kirim file APK yang kamu miliki, atau kamu juga hisa mengirim file APK dari aplikasi yang terpasang di ponsel kamu, tanpa perlu mencari file APK-nya.
Kita akan gunakan aplikasi FIles by Google disini. Aplikasi ini adalah aplikasi FIle Manager buatan Google, sudah di Install 1 milyar kali. Aplikasi ini juga ringan, cuma 13 MB download.
Ok, langsung saja.
1. Silahkan pasang aplikasi Files by Google lebih dulu di Google Play Store dari laman play.google.com/store/apps/details?id=com.google.android.apps.nbu.files.
2. Kalau sudah terpasang, silahkan ketuk Buka.
3. Setelah terbuka, kamu akan berada di tab Jelajahi seperti dibawah. Disini gulir kebawah dan cari “Aplikasi” dibagian kolom kategori.
4. Cari aplikasi yang ingin dibagikan, misalnya disini aku pilih DigiCal.
5. Tap ikon titik 3 di sebelah DigiCal untuk memunculkan opsi. Selanjutnya pilih opsi Bagikan.
6. Akan muncul banyak pilihan berbagi disini, pilih “WhatsApp“.
7. Setelah itu, cari kontak yang ingin kamu bagikan dan tekan ikon “Kirim“.
8. Terakhir, tunggu proses pengiriman Aplikasi sampai muncul centang dua.
11. Selesai.
Lewat cara ini banyak kelebihan yang bisa kamu dapatkan, seperti mencari file APK dengan mudah tanpa harus membuka folder, juga bisa langsung mengirim aplikasi terpasang.
Selain itu aplikasi Files by Google juga aplikasi yang bagus untuk digunakan mengelola file/foto/video dan mengganti File Manager bawaan kamu. Jadi ini bukan tipe aplikasi yang sekali install lalu dihapus setelah sudah dipakai.
Kurang lebih itulah 2 cara kirim file APK Android lewat WhatsApp. Kesimpulannya, kamu bisa berbagi file APK dengan File Manager bawaan atau memakai aplikasi tambahan seperti Files by Google.
Masing-masing cara yang aku jelaskan di atas, punya kelebihan yang berbeda-beda. Jadi bisa pilih cara sesuai kebutuhan kamu saja.
Sekian pembahasan dari aku kali ini, semoga artikel ini bermanfaat. Jika ada metode yang lebih efektif untuk hal ini, bisa jelaskan dikolom komentar dibawah.
Tinggalkan Balasan