Cara Share Video dari Telegram ke WhatsApp

Terbit:

Diperbarui:

Kali ini saya masih membahas dua aplikasi chatting paling populer, yaitu Telegram dan WhatsApp. Aplikasi Telegram memang tidak sepopuler WhatsApp. Tetapi tetap saja, fitur yang disediakan olehnya lebih unggul daripada WhatsApp khususnya kemampuan obrolan Grup dan privasi.

Sama seperti aplikasi WhatsApp, Telegram juga memungkinkan pengguna untuk berbagi gambar, video, dokumen, file audio, lokasi, dan kontak.

Tapi tetap saja, sulit bagi pengguna untuk meninggalkan WhatsApp sepenuhnya dan mengadopsi Telegram karena sebagian besar teman dan kontak kita masih ada di WhatsApp.

Walaupun aplikasi ini berbeda, namun kamu tetap bisa meneruskan pesan WhatsApp ke Telegram atau membagikan media Telegram ke WhatsApp termasuk juga video.

Nah di artikel kali ini saya akan membahas bagaimana cara mengirim video dari Telegram ke WhatsApp. Berikut langkah-langkahnya.

1. Buka aplikasi Telegram, setelah itu tab obrolan di Telegram yang terdapat video yang ingin kamu kirimkan ke WhatsApp.

2. Ketuk atau tap video tersebut.

3. Tunggu hingga video selesai di unduh.

4. Setelah pengunduhan selesai, ketuk tiga titik yang diberikan di sudut kanan atas file Video, pilih opsi bagikan.

5. Dihalaman “Bagikan” ini, pilih aplikasi “WhatsApp”.

6. Selanjutnya kamu otomatis akan masuk ke aplikasi WhatsApp, pilih kontak WhatsApp yang ingin kamu bagikan video-nya. Kemudian tap kirim.

7. Selesai. Seharusnya kamu sudah berhasil mengirimkan video ke kontak tsbt.


Demikian penjelasan tentang cara kirim video dari Telegram ke WhatsApp, cukup sampai disini dulu tutorial saya kali ini. Semoga bermanfaat dan mohon maaf jika ada kata-kata, cara penyampaiannya kurang detail ataupun kurang dimengerti.

Kategori:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *