Arti waktu “t” di Instagram (1t, 2t, dstnya)

Pertanyaan: “arti waktu 1t di instagram”, “1t di instagram artinya”, “2t di instagram artinya”

Jawaban:

Sebenarnya ini cukup jelas ya, tapi buat teman-teman yang belum tau, akan aku perjelas. “T” di Instagram mengacu ke “Tahun”. Jadi 1t adalah lebih dari 1 tahun yang lalu, 2t adalah lebih dari 2 tahun yang lalu, dstnya.

Berikut contohnya.

Dihalaman riwayat aktivitas komentar, dua komentarku tsbt ditandai sebagai 1t dan 2t. Setelah dibuka dihalaman komentarnya langsung tertera 55mg dan 137mg.

Mg disini adalah minggu ya, seperti yang sudah aku jelaskan ditulisan sebelumnya.

Seperti yang kita tahu, 1 tahun itu ada 52 minggu. Dari yang aku pahami, Instagram menghitung 52 minggu hingga 104 minggu sebagai 1 tahun keatas, 104 minggu hingga 156 minggu adalah 2 tahun keatas. Dstnya.

Itulah kenapa disini komentarku yang 55 minggu ditandai sebagai 1t, dan yang 137 minggu ditandai sebagai 2t.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *