Apa itu ‘BA’ di Instagram? Singkatan dari apa?

Pernah menemukan singkatan BA di Instagram atau sosmed lain, dan bingung apa itu sebenarnya BA ini? Kamu tidak sendiri kawan, aku juga bingung saat mencoba menjawab pertanyaan ini.

Namun setelah mencari postingan-postingan yang menggunakan singkatan ini, akhirnya aku temukan postingan yang memberi gambaran apa itu BA sebenarnya.

BA adalah singkatan dari “Brand ambassador”, yang artinya adalah “Duta dari merk atau brand tertentu”. Orang tersebut adalah perwakilan ataupun wajah dari sebuah brand.

Umumnya yang menjadi BA adalah figur publik yang cukup punya nama, dan memiliki keterkaitan erat dengan brand atau merek tsbt. Misalnya dicontoh ini, si Mbak dibawah menjadi brand ambassador shampoo karena rambutnya yang halus dan hitam.

Ada yang jadi BA dari games, karena orang tsbt suka main games tsbt atau mereka adalah seorang profesional e-sport. Umumnya yang diajak kerja sama menjadi BA ini adalah orang yang punya ketenaran dibidang tertentu.

Mungkin itu sih. Jika kamu punya penjelasan lain, bisa bantu komentar dibawah ini. Ohya, jika ada yang ingin ditanyakan, jangan sungkan untuk bertanya ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *