Cara Mengganti Nomor WhatsApp (termasuk yang sudah tidak aktif)

Untuk yang bingung dan tidak tau bagaimana proses mengganti nomor di WhatsApp, kamu datang kehalaman yang tepat. Disini akan dibahas mulai dari langkah-langkahnya, efek penggantian nomor, dan pertanyaan-pertanyaan terkait lainnya.

Yang akan dilakukan disini

Kamu bisa mengganti nomor lama ke nomor baru di WhatsApp, selama kamu masih dalam keadaan bisa mengakses aplikasi WhatsApp di perangkat kamu saat ini.

Tidak masalah jika nomor lama sudah tidak aktif, prosesnya sama saja dengan nomor lama yang masih aktif. Ini karena kita tidak memerlukan konfirmasi apapun kenomor lama, hanya nomor baru saja yang butuh konfirmasi.

Langkah-langkah mengganti nomor di WhatsApp tanpa kehilangan chat ataupun data

Data seperti chat dan kontak tersimpan di memori penyimpanan HP kamu saat ini dan tidak akan terpengaruh dengan perubahan nomor ini. Namun perubahan nomor bukan berarti tidak berpengaruh sama sekali, hal ini akan dibahas lebih detail di segment berikutnya.

Langsung saja, berikut langkah-langkahnya.

1. Silahkan masuk ke aplikasi WhatsApp kamu.
2. Tap ikon titik tiga di pojok kanan atas.
3. Pilih menu “Setelan.

4. Selanjutnya masuk ke menu “Akun”.
5. Dilanjutkan dengan masuk ke menu “Ganti nomor”.

6. Pahami informasi yang diberikan, lalu tap “Lanjut”.

7. Isi nomor lama dan nomor baru, lalu tap “Lanjut”.

Kode negara 62 (Indonesia) sudah otomatis terisi. Disini kamu hanya perlu memasukkan nomor kamu saja. Misalkan nomor kamu 0821-1111-2222, maka yang diisi kedalam kolom adalah 821-1111-2222, angka 0 diawal jangan di isi, karena sudah diganti dengan kode negara (62) tadi.

8. Dihalaman konfirmasi, aktifkan menu “Beri tahukan kontak saya”, lalu tap “Selesai”.

9. Setelah itu nanti kamu di minta kode verifikasi yang dikirimkan melalui SMS ke nomor baru kamu.

Biasanya WhatsApp akan mendeteksi otomatis kode yang diterima, jadi tidak perlu repot-repot mengetikkan kode.

10. Selesai. Nomor WhatsApp lama kamu berhasil diganti.

Selesai sudah tahap ganti nomor WhatsApp dengan yang baru. Cukup mudah bukan?

Efek ganti nomor WhatsApp

Banyak teman-teman yang ragu ganti nomor WA ke nomor yang baru karena takut ada data atau kontak yang hilang. Jadi apa yang sebenarnya terjadi jika kamu mengganti nomor WA? Berikut penjelasannya.

  1. Data chat kamu tetap bertahan (karena tersimpan di memori HP tadi)
  2. Nomor kontak tidak akan hilang.
  3. Pengaturan akun, nama, foto profil dan informasi akun kamu tidak akan hilang.
  4. Grup yang kamu ikutipun tidak akan hilang. Jika kamu admin grup, kamu akan masih menjadi admin group tersebut.
  5. Nomor yang baru tidak akan tersimpan otomatis di HP teman. Kamu bisa memberitahukan perubahan kontak dengan mengaktifkan opsi “Beritahukan kontak saya” dilangkah 8, tapi tetap saja, teman perlu menyimpan kontak kamu.
  6. Kemungkinan tidak bisa melihat sebagian status WhatsApp teman. Jika teman tidak langsung menyimpan kontak kamu (misalnya karena lupa), maka dia tidak akan melihat status kamu dan kamu tidak bisa melihat statusnya, ini karena status hanya akan terlihat jika kedua belah pihak saling menyimpan kontak.
  7. Ada foto profil teman yang tidak terlihat. Foto profil bisa diatur agar hanya terlihat untuk kontak saja. Dan jika teman belum menyimpan kontak kamu, dan dia mengatur privasi foto profilnya hanya untuk kontak saja, maka bisa mengakibatkan kamu tidak dapat melihat foto profil teman tsbt.

Ok, sudah cukup tutorial kali ini, semoga membantu, jika ada pertanyaan boleh di kolom komentar. Sekian terimkasih.

Detail Lainnya

Terbit:

Terakhir diperbarui:

Tulisan Lain Yang Mungkin Kamu Suka

35 tanggapan

  1. Avatar hamidjaja sarodja
    hamidjaja sarodja

    Setelsh langkah 4 & Tap Lanjut, muncul notifikasi “No telp lama tidak cocok dng akun”, apa yang hrs sy lakukan. Tks

    1. Avatar yudha
      yudha

      di kolom pertama itu isi dengan nomor lama (ini cek lagi dan pastikan di isi dengan nomer lama..

      dikolom kedua, baru isi dengan nomor baru..

      dari notifikasinya sepertinya mas salah masuk nomor dikolom pertama itu…

  2. Avatar Gilang
    Gilang

    Haii. Terima kasih info nya.
    Tp apakah setelah ganti no, ada verifikasi ke no. lama jg ?

    1. Avatar yudha
      yudha

      seingatku enggak mas… cuma minta verifikasi kenomer baru aja…

  3. Avatar Ameliana
    Ameliana

    Jika ganti nomer baru apakah riwayat chat masih ttp ada dari awal?

    1. Avatar yudha
      yudha

      kalau cm ganti nomor, harusnya riwayat chat tidak terganggu … karena datanya seperti riwayat chat tersimpannya dimemori penyimpanan hp mba, jadi selama mba ga otak-atik datanya (seperti misalnya install ulang wa, atau pindah hp), harusnya riwayat bakal tetap bertahan..

  4. Avatar Charis
    Charis

    ini harus verifikasi ke nomer lama nih. kalo ga gitu org bisa asal ganti wa ke nomer lain pake nomer kita dong.

    1. Avatar yudha
      yudha

      engga lah mas.. whatsapp cuma bisa login di satu perangkat dalam satu waktu… jadi yang bisa melakukan perubahan memang yang memiliki akun whatsapp itu sekarang…

      jadi ya ga bisa aku misalnya mau ganti nomer wa mas.. karena untuk melakukan hal tsbt hanya bisa dilakukan kalau aku bisa curi akun mas.. dan kenyataannya untuk curi akun whatsapp ga mudah…

    2. Avatar Eddie Guererro
      Eddie Guererro

      Karena posisinya masih login di nomor lama, jadi ketika di setel no baru harusnya aman karena orang yang ganti kudu login dulu di akun yang mau diubah

  5. Avatar Angga
    Angga

    Terima kasih info nya..saya mau tanya..apakah saya harus memasukan simcard baru dlu ke Hp atau masih simcard yg lama yg sudah tidak aktif ttp didalam hp?

    1. Avatar yudha
      yudha

      ga harus jg sih mas.. intinya nomer yang baru harus aktif (boleh di hp lain jg)… tapi kalau mau mudah, memang sebaiknya masukin dlu kartu barunya di hp tsbt..

  6. Avatar Euis
    Euis

    Kalo ingin membatalkan no yang telah di ganti bagaimana?

    1. Avatar yudha
      yudha

      Setauku ga ada pilihan pembatalan.. jadi kalau mau ganti, ulangi proses diatas…

      kalau nomer mba udh ga aktif, memang sebaiknya diganti mba…karena kalau nomer lama yang ga aktif itu dijual ulang kepasaran oleh pihak provider, sipembeli nomer bisa dengan mudah ambil alih seluruh akun yang mba punya (yang masih terkait ke nomer lama tsbt)…

  7. Avatar Diana arfisa putri
    Diana arfisa putri

    Kalo kita udah ganti no wa yang angus ke no wa yang baru trus nanti tbtb nomr yang lama aktif lagi dan dijadiin nomer wa sama yang beli nya chat kita bakal masuk ke dia apa ngga?

    1. Avatar yudha
      yudha

      ngga mba.. akun wa cuma bisa login di satu HP saja mba.. dan terkait ke satu nomor saja.. jadi jika sudah diganti harusnya ga akan terkait ke nomor lama sama sekali..

      tapi, jika teman2 mba tidak mengganti nomor yang mereka simpan, dan mereka masih simpan nomor lama.. suatu saat bisa saja mereka menghubungi nomor wa lama tadi.. paham kan ya..

  8. Avatar lyn
    lyn

    kalau mau diganti ke akun wa yang nomer nya sdh gak aktif bgaimana caranya ? karena verifikasinya sudah gak bisa diterima baik via sms maupun panggilan tlp ..

    1. Avatar yudha
      yudha

      ya ga bisa lah mba..

      lagian kenapa mba mau pakai nomor yang udh ga aktif, kalau nomernya di jual ulang kepasaran oleh provider, dan nomernya dibeli orang lain, semua akun mba yang terkait dengan nomer tsbt bisa diambil alih oleh si pembeli nomer..

      ini kenapa kalau nomer udh ga aktif, wajib ganti dan hapus nomer tsbt dari semua akun mba, baik itu fb, twitter, ig, dll.. karena resikonya besar banget akun diambil alih dengan nomer lama tadi..

  9. Avatar Nanang
    Nanang

    Nomor lama saya sudah ga aktif/expired, nah app wa nya juga tiba² ke reset
    Untuk mengaktifkan lagi mesti instal ulang app wa, dan masukan nomor
    Apa bisa .nomor lama dipake medkipun expired, tapi wa nya masih aktif cuma semua data ke hapus dari file manajer
    Kalo bisa gimana caranya, supaya saya bisa ganti dgn nomor baru yg aktif

    1. Avatar yudha
      yudha

      kalau mau ganti nomer, diatas udh dijelasin mba..hanya saja akunnya perlu masih bisa mba akses,,

      sekarang nomr udh mati, dan akun sudh tidak ada di hp? iya kan? kalau udh gini ga bisa diapa2in harusnya..

  10. Avatar Gilbert
    Gilbert

    Gimana sih bang jadinya kalo misalnya ada dua nih akun wa aktif, misal akun A sama akun B, trus kalo misalnya akun wa A saya ganti nomornya jadi nomor akun wa B, apakah kontak, chat, grup akun wa B akan hilang? Atau gimana bang. Trimakasih

    1. Avatar yudha
      yudha

      ga pernah coba mas..

      seharusnya ga bisa itu, soalnya nomer wa-nya aktif diakun lain..

      yang bisa dilakukan adalah, akun A nomornya sudh tidak aktif, mas beli nomer baru, lalu ganti nomor di akun A dengan nomor baru..

  11. Avatar Fahmi
    Fahmi

    halo kak

    saya ingin bertanya
    kalo nomor lama nya diblokir oleh pihak WhatsApp apakah masih bisa mengganti nomor yang baru? tolong bantu saran nya kak

    takut data²nya hilang kak, hehe

    1. Avatar yudha
      yudha

      bukannya kalau diblokir ga bisa login setauku..kalau bisa login dan chat, artinya ga diblokir..tinggal ganti aja seperti penjelasan diatas.

      Data seperti chat itu biasanya disimpan diperangkat bersangkutan, sama di backup di google drive, jadi jika mau pindah2, selama datanya dicopy manual atau di restore dari backup, harusnya datanya tetap aman.. setauku gitu..

  12. Avatar Agus
    Agus

    Klw konfirmasinya No. Tlp yg anda masukkan tidak sesuai dgn akun anda gimana ya mas?

    1. Avatar yudha
      yudha

      cek nomer lama nya dan nomer barunya, pastikan tidak tertukar posisi masukinnya.. selain itu pastikan juga nomer lama yg diisikan sudah benar..

  13. Avatar husni
    husni

    ka izin tanya, saya sudah klik lanjut tapi proses inisialisasinya lama banget ngga selesai selesai udah 5 jam ditungguin itu kenapa ya ka? bagaimana caranya agar prosesnya lebih cepat? terimakasih

    1. Avatar yudha
      yudha

      setauku ga pakai proses2 panjang mas pas ganti nomor.. coba cek ulang apakah ada langkah yang terlewati?

  14. Avatar Dwi andriyani
    Dwi andriyani

    Kak maaf aq kn pny 2 wa yg A it no ny udh gk aktf trs mau aq gnt ke yg B,, trs suatu saat nnt pas gnt hp verifikasiny msuk ke akun A ap B y kak mohon djwab y kak,, terimakasih
    Nb,,yg A akun wa biasa yg B it paralel watshap kak

    1. Avatar yudha
      yudha

      Aku ga yakin mba bisa ganti nomor WA ke nomor yang saat ini aktif WA-nya.. tapi jika memang bisa, dan berhasil diganti.. kedepannya jika mba pindah HP, maka yang dipakai adalah nomor terakhir yang tercantum di pengaturan WhatsApp tsbt.. ga akan ada kaitannya dengan nomor lama..

  15. Avatar Nday
    Nday

    Maaf mas mw tanya
    Kl sya ganti no wa 1 ke no wa 2 ,,
    Sedangkan no ke 2 sdh ad wa nya

    Data mana yg akan di pakai?
    Apa kah data no 2 akan hilang tertimpah dgn no 1 ?

    1. Avatar yudha
      yudha

      Bisakah itu mas? aku sendiri belum pernah testing.. namun dengan asumsi mas bisa lakukan hal tsbt, datanya terkait dengan akun, jadi harusnya data di no yang pertama tetap bertahan..

      sekali lagi, aku belum pernah testing, itu asumsiku berdasarkan pemahamanku terkait data WhatsApp..

  16. Avatar Ahmad Nasirin
    Ahmad Nasirin

    nomer WA lama saya kartunya sudah hangus.
    sekarang saya sudah buat WA dg nomer baru.

    niat saya mau aktifkan nomer WA lama yg kartunya sudah hangus tersebut karena banyak group.

    apakah bisa nomer kartu lama yg hangus tersebut buat ganti nomer WA baru ini?

    1. Avatar yudha
      yudha

      mas harus punya nomornya supaya bisa diverifikasi.. Kalau nomernya sudah mati, ya tidak bisa diverifikasi dan tidak bisa login kesana lagi..

      kalau mau coba datangi grapari atau gerai penyedia layanan nomor tsbt..coba minta aktifkan lagi kartu lama tsbt. Silahkan bawa ktp dan kk yang digunakan untuk registrasi kartu tsbt.. Kakak sepupuku pernah HP-nya hilang dan minta dibuatkan kartu baru, cukup dngn KTP sih. Tapi memang kejadian waktu itu beda dengan kasus mas, kartunya belum hangus.

  17. Avatar Annie
    Annie

    Siang,mas..Saya punya masalh nih,akun whatsaap saya tidak dipake lagi,saya mau kasih putri saya,karena kartunya sudah mau habis berlaku,sedangkan saya tidak mau dia pake kartu itu lagi,karena mahal。
    bisakah account whatsapp saya ganti ke account anak saya?

    1. Avatar yudha
      yudha

      Anak mbak punya kartu SIM card? kalau iya, silahkan masukkan nomor anak mbak ke akun whatsapp tsbt seperti yang dijelaskan diatas.

      Kalau tidak ada, dan mba tetap ingin berikan akun wa dengan nomor lama tsbt. Mba tetap bisa pindahkan akun tsbt kesana, tapi resikonya jika kartu sudah tidak aktif lagi, provider bisa menjual ulang nomor tsbt dan siapapun yang membeli nomor tsbt bisa membuat akun WhatsApp baru dengan nomor tsbt. Dan akun wa yang dihp putri mba akan otomatis terlogout, dan tidak bisa diakses saat itu.

Tinggalkan Balasan ke Gilbert Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *