Cara menyembunyikan status online whatsapp agar terlihat offline

Pernahkan kalian kepikiran untuk menghilangkan status online di whatsapp? Kalian sendiri masih ingin tetap bisa online, tapi tidak ingin terlihat online.

Aku sendiri pernah kepikiran hal tersebut.

Aku rasa ini hal yang wajar, kadang kita ingin buka whatsapp tapi tidak ingin keliatan online oleh teman atau kerabat, bisa jadi karena mereka terlalu kepo dengan kegiatan kita, atau karena mereka suka ngajakin nge-chat, padahal kita sedang ada kegiatan lain di whatsapp.

Sayangnya, tidak ada fitur default dari whatsapp untuk “menghilangkan status online” kita ini.

Dulu, kalian bisa gunakan whatsapp mod untuk hal ini, tapi sayangnya pihak whatsapp melakukan banned besar-besaran untuk pengguna whatsapp mod beberapa waktu yang lalu.

Disini aku akan kasih solusi lain, kalian harus terapkan semuanya agar kalian bisa terlihat offline.

1. Mematikan fitur Last seen

Fitur ini memang tidak berkaitan langsung sama “status online” kalian, tapi dengan mematikan fitur ini orang lain tidak tau kapan terakhir kalian online. Berikut ini langkah-langkahnya.

1. Buka aplikasi whatsapp, lalu tap “ikon titik tiga” di kanan atas layar. Akan muncul menu baru, pilih menu “Settings”.

2. Kalian akan diarahkan ke laman “Settings” seperti dibawah. Selanjutnya masuk ke menu “Account”.

pilih Account

3. Setelah itu pilih menu “Privacy”

Pilih Privacy

4. Dilaman pengaturan “privacy” ini, kalian pilih “Last seen”.

Pilih Privacy
Pilih Privacy

5. Akan muncul beberapa pilihan, disini pilih “Nobody’.

Pilih Nobody

Sampai disini, kalian sudah berhasil menyembunyikan kapan kalian terakhir online.

2. Install aplikasi WhatsRemoved+

Aplikasi ini berfungsi untuk menyimpan seluruh pesan yang masuk, termasuk dari whatsapp. Jadi ketika kalian install aplikasinya, kalian bisa mengecek pesan yang kalian terima di whatsapp melalui aplikasi ini. Sehingga kalian tidak perlu membuka whatsapp untuk membaca pesan yang masuk.

aplikasi whatsapp remove

Namun sayangnya aplikasi ini hanya membantu kalian untuk membaca pesan saja. Kalian tidak bisa membalas pesan melalui aplikasi ini.

3.1 Balas pesan dengan cepat lalu keluar dari whatsapp

Kalian sudah bisa baca pesan masuk lewat aplikasi whatsremoved tadi. Jadi kalian tinggal baca pesan disana. Jika kalian perlu untuk membalas pesan, kalian tinggal buka whatsapp lalu respon chat tadi, terus keluar dari whatsappnya.

Jangan lupa untuk close aplikasinya. Jadi bukan diminimize aplikasinya.

Kalau kalian buka whatsapp hanya sebentar, maka kecil kemungkinan pengguna lain tau kalau kalian online. Ingat, kondisi online hanya kelihatan kalau lawan kita di chat juga online disaat yang bersamaan, dan mereka sedang melihat profil kita atau sedang berada di laman chat mereka dengan kita.

Jadi dengan mematikan last seen dilangkah 1 tadi, dan membaca pesan dengan whatsremoved dilangkah 2, kalian bisa memperkecil kemungkinan kalian bertemu online bareng dengan lawan bicara kalian.

3.2 Aktifkan mode pesawat

Jika kalian tidak yakin bisa balas pesan dengan cepat, kalian bisa gunakan metode “mode pesawat” ini.

mode pesawat

Caranya adalah pertama, aktifkan mode pesawat, lalu masuk ke whatsapp. Setelah itu untuk membalas chat, kalian tinggal tulis chatnya seperti biasa. Setelah selesai menulis, jangan langsung dikirim, matikan dulu mode pesawatnya. Setelah itu baru kirim pesannya. Setelah pesan terkirim, hidupkan lagi mode pesawatnya.

Jadi kalian hanya online diwaktu kalian mengirim pesan tersebut.

3.3 Blokir kontak whatsapp yang kalian ingin mereka tidak melihat kalian online.

Langkah terakhir ini adalah paling ekstrem, tapi juga ampuh. Dengan memblokir kontak maka pengguna yang kalian blokir tidak akan bisa melihat status online kalian.

Block kontak

Jadi saat orang tersebut sedang kalian blokir, kalian bebas untuk online di whatsapp, setelah itu, kalian wajib batalkan blokirnya. Karena ketika kalian blokir orang tsbt, orang yang kalian blokir tidak bisa mengirimi pesan. Jadi kalau kalian blokir terlalu lama, orang itu bisa curiga karena gagal mengirim pesan.

Jadi blokirnya sebentar saja, beberapa menit atau jam saja. Setelah itu, langsung lepas blokirnya.

Untuk melepas blokir, jauh lebih mudah. Kalian tinggal kirimkan pesan dilaman chat kalian dengan pengguna tadi, saat mengirim chat, akan muncul pemberitahuan bahwa orang tersebut kalian blokir, dan akan ada tombol “Unblock” disana. Untuk membatalkan blokir, tap tombol “unblock” tsbt.

Kesimpulan

Langkah 1 dan langkah 2 sebaiknya kalian lakukan. Sedangkan langkah 3.1, 3.2 dan 3.3 bisa dipilih sesuai keadaan. Jika kalian perlu “bersembunyi” dari satu orang, maka langkah 3.3 adalah yang paling ampuh.

Itulah bagaimana cara menyembunyikan status online di whatsapp, sedikit ribet tapi lebih aman untuk akun whatsapp kalian. Kalau kalian butuh cara yang mudah, kalian bisa baca disini: https://bukugue.com/cara-terlihat-offline-di-whatsapp/ , tapi disana pakai whatsapp mod, pemakaian whatsapp mod saat ini sama seperti pakai narkoba, kalau ketauan oleh pihak whatsapp, akun akan diblokir. Jadi aku sangat tidak menyarankan menggunakan whatsapp mod, kecuali kalau kalian buat akun yang siap “buang pakai”.


Jika ada yang ingin ditanyakan silahkan tambahkan dikolom komentar dibawah ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *