Salah satu hal yang paling banyak dilakukan pengguna Instagram adalah membaca komentar dan melihat reaksi follower terhadap apa yang di upload saat itu.
Namun ada satu hal yang bisa merusak kegiatan menyenangkan tsbt. Ya, komentar sampah dan SPAM.
Tidak jarang kita mendapati seseorang berkomentar yang tidak pantas, menyinggung, bahkan menindas (membully), atau mungkin kalian juga pernah mendapat orang berjualan dan postingan kalian, sangat mengganggu sekali bukan?
Banyak pengguna yang lelah dengan hal ini, menyerah dan mematikan kolom komentar mereka, baik itu kolom komentar di postingan ataupun kolom komentar di story.
Padahal fitur filter dari Instagram bisa digunakan untuk hal ini. Jika diatur dengan benar, kamu bisa benar-benar meminimalisir jumlah komentar SPAM dipostingan ataupun story kamu.
Sekilas seputar fitur “Hidden Words” atau “Kata yang disembunyikan”
Fitur ini memungkinkan kita menyembunyikan komentar tertentu yang muncul di postingan, reel, siaran langsung dan IGTV. Jadi ini all-in-one ya.
Komentar yang disembunyikan bisa berdasarkan algoritma SPAM yang dimiliki Instagram, dan bisa dikombinasikan dengan list kata-kata yang kita buat sendiri. Tapi disini kita perlu berhati-hati membuat daftar kata yang dimasukkan kedalam list supaya komentar yang normal tidak ikut disembunyikan.
Komentar tsbt tidak dihapus ya, berbeda. Komentar hanya disembunyikan. Artinya jika kita mengubah aturan kita nanti, misalnya kita matikan fiturnya, komentar akan kembali muncul.
Langkah-langkah menyembunyikan komentar SPAM dan yang tidak disukai di Instagram
1. Masuk kehalaman profil kamu.
2. Lalu masuk ke menu “Pengaturan”.
3. Selanjutnya dihalaman pengaturan masuk ke menu “Privasi”
4. Dihalaman pengaturan privasi, masuk ke menu “Kata yang Disembunyikan”.
5. Disini kalian bisa aktifkan tombol “Sembunyikan komentar” dan “Pemfilteran komentar tingkat lanjut”. Komentar yang disembunyikan akan berdasarkan aturan Instagram.
6. Untuk mengaktifkan filter manual berdasarkan kata-kata tertentu, kamu bisa gulir kebawah. Atur dibagian “Kata dan Frasa khusus”. Masukkan kata-kata yang sering kamu temui dikomentar yang kamu tidak sukai dimenu “Kelola daftar”.
Sebagai contoh, ada banyak komentar SPAM yang menjual peninggi badan. Dan entah kenapa algoritma Instagram tidak otomatis menyembunyikan komentar tsbt. Nah disini kamu bisa ambil satu atau dua kata yang sering muncul, misalnya “Peninggi badan”. Dan masukkan kata “Peninggi badan” tsbt ke menu “Kelola daftar”.
Kedepannya semua komentar yang berisi “Peninggi badan” akan otomatis disembunyikan, tidak pandang bulu. Inilah mengapa perlu hati-hati memasukkan kata ke filter manual ini.
7. Selesai.
Perlu kalian ketahui juga, jika kalian mengaktifkan filter komentar, maka filter akan diterapkan untuk komentar baru dan komentar yang sudah ada di postingan.
Kekurangan fitur penyaringan komentar Instagram
Fitur instagram filter dibuat dengan teknologi mesin pembelajaran (Learning Machine). Ternyata fitur ini masih memiliki kekurangan. Fitur ini tidak mendukung semua bahasa. Artinya ada beberapa bahasa yang tidak bisa menggunakan fitur ini Seperti tionghoa, jepang, dan Thai.
Selain itu akurasinya juga belum begitu baik, mengingat banyak masih komentar yang tergolong SPAM yang lolos penyaringan.
Itulah kenapa instagram menyediakan fitur penyaringan manual.
Namun fitur inipun juga punya kekurangan, karena kata yang diblokir bisa saja digunakan dalam komentar normal yang bukan SPAM.
Seperti yang kalian ketahui bersama, ada jutaan komentar di instagram yang diunggah setiap harinya.
Dengan melakukan filter komentar maka secara tidak langsung kita ikut serta membantu pihak Instagram menjadi media sosial yang sedikit lebih positif. Itulah cara memfilter dan membatasi komentar di Instagram. Cukup mudah bukan? Jika ada pertanyaan bisa tulis di kolom komentar.
Tinggalkan Balasan